Resep Lumpia Untuk Takjil Dan Buka Puasa.

Resep terbaru dari Resepna : Kue Lumpia Jagung Keju untuk takjil dan buka puasa anda. Resep kue yang satu ini pasti tidak asing bagi pembaca Resepna, yap! Kue Lumpia Jagung Keju dengan beberapa variasi tentunya. Nah,, ibu-ibu mbak-mbak khususnya silahkan simak bahan-bahan dan cara pengolahan Resep Lumpia Jagung Keju berikut ini : 

Resep Lumpia Untuk Takjil Dan Buka Puasa.

Bahan-bahan Lumpia Jagung Keju:

  • 8 lembar kulit lumpia siap pakai
  • 450 gram keju (parut)
  • 150 gram jagung manis, yang sudah dipipil
  • 1,5 merica bubuk
  • garam secukupnya
  • 236 ml minyak goreng
Cara membuat Lumpia Jagung Keju:

1. campur keju, jagung, garam dan merica bubuk, aduk rata.
2. ambil satu lembar kulit lumpia, beri isian dan gulung rapi. lem pinggirannya dengan air agar bisa menempel
3. ulangi sampai sampai kulit dan isian habis,
4. panaskan minyak dalam wajan. celupkam lumpia daan goreng dengan api sedang.
5. tunggu sampai kulit lumpia berubah warna kecokelatan. ini akan memakan waktu sekitar 2-3 menit. angkat dan tiriskan.
6. susun lumpia dipiring dan sajikan bersama saus tomat atau sambal.


Demikian tadi resep Kue Lumpia Jagung Keju pilihan kue favorit minggu ini, simak juga Resep Kue Takjil yang menarik lainnya,, selamat mencoba semoga ramadhan kita kian terasa benar meriah dengan serba-serbi hidangannya..